Katakan padaku apa yang kalian pikirkan jika mendengar nama "Cirebon"? Okeh saya juga dulu ga punya bayangan sedikitpun tentang Cirebon. Semuanya berubah ketika tiba di Cirebon karena urusan pekerjaan. Cirebon sebuah daerah di Jawa Barat (jelas ya karena semua tempat yang berawalan ci umumnya ada di Jawa Barat). Di Cirebon bahasa yang digunakan seperti tercampur antara Jawa-Sunda, kosa kata dan dialek yang khas. Dibilang bahasa Jawa juga bukan (mereka di Cirebon tidak paham bahasa Jawa), dibilang bahasa Sunda juga engga (padahal beberapa kata dan cara ucap seperti bahasa Sunda). Makanan pun ternyata enak-enak, ada empal gentong Cirebon yang rasanya enaaaak. Dan Cirebon kotanya termasuk besar, ramai dan maju ini menurut pendapat saya pribadi loh ya. Singkat kata saya diinapkan di hotel Aston Cirebon jadinya waktu cuma habis di hotel saja dan ga banyak explore Cirebon karena kerjaan yang harus stay di hotel. Jadinya cuma banyak foto foto suasana hotel saja. Suasana dalam
Blog tentang pengalaman hidup berupa : wisata, perjalanan, jelajah hutan, makanan, tempat baru, kebudayaan, alat musik, seni, tarian, baju daerah, dan sebagainya. Selamat membaca :)