![]() |
| Kapal penangkap cumi-cumi |
Kapal penangkap cumi-cumi ini dapat dikenali dari banyaknya lampu-lampu berukuran besar yang digantung di atas geladak kapal, gunanya untuk menghasilkan cahaya yang sangat menyilaukan dan cahaya yang silau itu dapat memancing keluar cumi-cumi dan seketika cumi-cumi dapat ditangkap dengan mudah.
Saat itu saya sedang berada di Tepian Sungai Kelay di Sambaliung, yah tidak salah baca, kapal penangkap cumi-cumi kok ada di tepian Sungai? Karena di dekat tepian Sungai Kelay Sambaliung ini terdapat fasilitas pendaratan kapan untuk kegiatan pelelangan ikan.
Nah jadinya ada banyak kapal-kapal penangkap ikan dan hasil laut dengan berbagai ukuran ditambatkan di sekitar tepian Sambaliung Berau.








Komentar
Posting Komentar